Archives

Ikhlas Inside

Assalamualaikum Sahabats 🙂
Sebenernya bukan gayaku banget si curhat begini. Aku lebih suka berbagi kebahagiaan daripada kesedihan. Tapi setelah dipikir-pikir ini bukan kesedihan, aku justru bersyukur. Menyadari sesuatu yang sebelumnya belum kumiliki. Rasa ikhlas. Dan itu semua berkat bewe ke rumah dua orang blogger, om Nher dan mak Dwi Puspita Nurmalinda. So … terima kasih om … mak.. sudah membuka mata dan hatiku. 🙂

Continue reading

Hadiah Special Untuk Suami Sholih

Assalamualaikum Sahabats ….
Sahabats suka shopping nggak? Untuk perempuan shopping itu kegiatan yang menyenangkan. Selain kesempatan untuk bisa olahraga, cuci mata lihat barang yang cantik-cantik itu mendetoks rasa bete dan jenuh setelah seharian berjibaku dengan urusan rumah yang ora uwis-uwis hehehe. Aku juga suka jalan ke mall tapi mall mendadak jadi tempat yang nggak asyik di bulan Ramadan.

Continue reading

Ophi and Her Colorful World

Sebenernya beberapa bulan ini aku lagi absen ikut segala macam lomba blog karena satu dan lain hal tapi rasanya kok nggak mungkin banget melewatkan GA yang satu ini. Selain hadiahnya unyu-unyu, blog mak Ophi adalah salah satu blog favorit aku. Bisa dibilang blog mak Ophi tu gue banget. So mak Ophi this post is made just for you (meskipun yang lain juga boleh baca). 🙂

Continue reading

Tueng Dara Baro

Assalamualaikum sahabats 🙂
Pernahkah mendengar istilah Tueng (baca: tung) Dara Baro? Tueng Dara Baro ini adalah sebuah acara atau lebih tepatnya salah satu acara dari sekian banyak prosesi adat yang harus dilakukan mempelai Aceh. Untuk lebih gampangnya, Tueng Dara Baro dalam adat pernikahan Jawa itu seperti ngunduh mantu.

Continue reading

Kelas BIPA Perdanaku

“Miss … nambah 1 kelas lagi bisa ya? Ada 1 kelas BIPA nih?”

Sebuah pesan muncul di WA ku dari seorang teman yang juga staff UPT. Bahasa di tempatku bekerja sekarang. Yup .. alhamdhulilah nggak lama setelah pindah ke Semarang aku balik lagi mengajar di Unissula. 🙂 Seneng banget bisa ngajar lagi walaupun saat ini aku masih memutuskan untuk jadi pengajar freelancer aja supaya tetep bisa nyambi kesana kemari hehehe. 😛
Continue reading

Untukmu Segalanya

Dear Mama …
Seandainya aku bisa membeli dunia dan seluruh isinya untukmu ma. Tanpa cinta dan kasih sayangmu yang tak berbatas tak mungkin aku menjadi diriku yang sekarang ini. mama lah supporter setiaku. Hanya doa mama lah yang bisa membantuku melewati semua episode kehidupanku. Kecantikan, kelembutan, kesabaran, dan keikhlasan mama lah yang selalu menjadi teladanku. Mama adalah sosok perempuan paling sempurna bagiku dan semoga kelak aku bisa menjadi ibu sebaik dirimu. Happy birthday mom, I love more than words can say my dear mother 🙂

Continue reading

Dua Dunia yang Kucintai

Assalamualaikum Sahabats ….
Kalau perang Uhud, perang dunia I dan II, bahkan agresi militer Israel terhadap Palestina sudah berakhir, ada sebuah perang yang rasanya nggak pernah ada ujungnya. Peperangan ini memang nggak mengorbankan nyawa, melainkan perasaan yang sering kali hati hancur berkeping-keping dan jiwa remuk redam #halaahh, saat kedua pihak bersitegang. #Momswar!! Perang sengit antar para ibu yang merasa posisinya paling benar, pilihannya paling tepat. Menjadi Stay at home ataupun Working mom, bukankah itu pilihan kita sendiri? Hidup kita sendiri?

Continue reading